Kamis 28 Juli 2017, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam dan ke-12 fakultas beserta program studi Universitas Jember secara serentak melaksanakan yudisium bagi calon wisudawan dan wisudawati. Pada periode ini, fakultas matematika dan ilmu Pengetahuan Alam Universtias Jember meluluskan 44 wisudawan dan wisudawati, dengan konfigurasi 16 Kimia, 7 Biologi S2 Biologi 2 orang, 16 Fisika, dan S1 Matematika 3 orang dan S2 Matematika 3 orang. Pada yudisium kali ini, mahasiswa terbaik berpredikat “Cumlaude/Dengan Pujian” jatuh pada Dana Iswara Putra dengan perolehan IPK 3,67 dan lulus kuliah selama 3 tahun 7 bulan 16 hari merupakan mahasiswa Jurusan Kimia. Dana yang sering teman-teman panggil, memberikan sambutannya di depan para wisudawan dan wisudawati pada acara yudisium tersebut.
Apresiasi diberikan kepada Dana Iswara Putra beserta kelima belas wisudawan dan wisudawati kimia lainnya yang telah berhasil melewati masa perkuliahannya.Harapan dan doa disematkaan kepada seluruh wisudawan dan wisudawati, semoga ilmu yang diperoleh selama berkuliah di Fakultas MIPA jurusan Kimia ini bisa bermanfaat untuk diri sendiri dan untuk masyarakat luas karena Indonesia membutuhkan orang-orang yang berani memunculkan inovasi-inovasinya untuk kemajuan bersama.